Ini Alasan Kenapa Banyak Orang Sering Melakukan Self Blame, Apa Itu?

- Kamis, 5 Januari 2023 | 09:37 WIB
Ilustrasi Sedih dan Melakukan Self Blaming (Pixabay.com)
Ilustrasi Sedih dan Melakukan Self Blaming (Pixabay.com)

Dicintai.com – Self blame atau self blaming tanpa sadar sering dilakukan oleh banyak orang untuk merespon sesuatu yang tidak sesuai harapan.

Self blame adalah perlakuan menyalahkan diri sendiri ketika melakukan kesalahan. Misalnya seperti ungkapan, “bodohnya aku”, “Salah mulu, dasar aku”, “kenapa aku tidak bisa? Payah sekali”, dan sebagainya.

Self blame merupakan siksaan emosional yang dilakukan oleh seseorang terhadap dirinya sendiri secara berlebihan.

Biasanya dilakukan untuk menghadapi situasi yang tidak sesuai harapan atau ketika gagal mencapai sesuatu.

 Baca Juga: Ini 5 Fakta Menikah Muda yang Harus Diketahui Para Pasangan, Ternyata Ada Risiko Ini, loh!

Dengan begitu, seseorang mungkin berharap merasakan kelegaan dari kecemasannya dengan beralih ke rasa bersalah pada diri sendiri sebagai gantinya, alih-alih menyalahkan orang lain atau menemukan sumber kesalahan dari hal lain.

Namun, bila dibiarkan, self blame akan menjadi adiktif dan berakibat pada masalah pada kondisi psikologis.

Mengenai tentang fenomena self blame ini, ternyata ada alasan kenapa seseorang melakukannya.

Mengutip dari Hellosehat, awalnya, beberapa orang menyalahkan diri sendiri sebagai salah satu bentuk mengevaluasi diri, tetapi bila dilakukan secara berlebih, maka akan menjadi hal yang buruk.

Self blame juga dapat terjadi ketika seseorang tidak berhasil mencapai sesuatu. Target pencapaian tidaik terpenuhi dan akan membuat seseorang merasa payah yang akhirnya menyalahkan diri sendiri.

Selanjutnya, ketidaksempurnaan pada diri sendiri juga menjadi alasan seseorang melakukan self blame. Misalnya, membandingkan diri dengan orang lain atas sesuatu. Ini akan membuat diri sendiri menjadi lebih terpuruk.

 Baca Juga: Ketahui Bahaya Mengobati Jerawat Pakai Bawang Putih dan MSG, Justru Bikin Kulit Makin Iritasi!

Perasaan semacam ini bisa muncul karena seseorang  tidak dapat menanamkan sisi kemanusiaan dengan bijak.

Manusia memang makhluk yang sempurna, tetapi bukan berarti manusia bisa melakukan salah.

Halaman:

Editor: Anggi Miftasha Nuri Khairina

Sumber: Hello Sehat

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X