Dicintai.com - WhatsApp Web, juga dikenal sebagai WA Web, adalah salah satu fitur yang sangat berguna bagi pengguna.
Fitur ini memungkinkan pengguna untuk masuk ke WhatsApp web melalui laptop atau desktop dengan menggunakan kode QR dan membukanya langsung di browser tanpa perlu mengunduh aplikasi.
Bahkan, Anda juga dapat menggunakan WhatsApp Web di perangkat Android.
Walau fitur-fiturnya tidak sekomplit versi mobile, WhatsApp Web tetap sangat berguna saat digunakan melalui komputer atau laptop.
Setidaknya, Anda dapat tetap terhubung ke WhatsApp Web di laptop saat berada jauh dari ponsel dan tidak perlu terus-menerus memeriksa ponsel hanya untuk membalas pesan ketika Anda sibuk di depan komputer.
WA memberikan kemudahan ini kepada pengguna.
Untuk Anda yang belum familiar dengan cara menggunakan WhatsApp Web di laptop, berikut ini kami akan memberikan tutorial tentang cara menggunakan WhatsApp Web terbaru dan ter-update di tahun 2023, lengkap dengan tips untuk memanfaatkan fitur-fitur WA Web sesuai kebutuhan Anda.
Berikut adalah cara menggunakan WhatsApp Web dan login melalui browser:
1. Buka link WhatsApp Web di https://web.whatsapp.com di browser Anda, seperti Google Chrome, Microsoft Edge Mozilla Firefox atau Opera.
2. Buka aplikasi WhatsApp di smartphone Anda.
3. Ketuk ikon tiga titik di bagian kanan atas layar, lalu pilih "WhatsApp Web".
4. Setelah itu, akan muncul kode QR.
Artikel Terkait
Cara Ampuh dan Terbukti Hemat Baterai HP Android, Inilah 5 Tips dan Trik Jitu Agar Tahan Lama
Rahasia Sukses FYP! Tips dan Trik TikTok Terbaik untuk Mendapatkan Jangkauan yang Lebih Luas
Mengembalikan Pesan Terhapus di Wa, Tips dan Trik Whatsapp yang Efektif untuk Pemulihan Chat yang Hilang
Aman dan Privasi Terjaga! Tips dan Trik Whatsapp Memblokir Kontak Tanpa Mereka Ketahui di WA
ANCAMAN BARU! Virus Malware Ini Dapat Menguasai Akun Email Gmail dan Outlook, Data Sensitif Terancam!