Jangan Diabaikan! 10 Sebab Seorang Muslim Dicintai oleh Allah SWT, 5 Nomor Terakhir Jarang Kita Lakukan

- Minggu, 7 Mei 2023 | 15:00 WIB
Sebab umat Islam dicintai Allah SWT (Freepik Dicintai.com)
Sebab umat Islam dicintai Allah SWT (Freepik Dicintai.com)

Dicintai.com - Allah SWT, Sang Maha Pencipta dan Penguasa Semesta Alam, memiliki sifat-sifat yang luar biasa mulia dan penuh kasih sayang terhadap ciptaannya serta sebagai seorang umat, tentunya kita ingin dicintai oleh Allah SWT.

Namun, apa saja sebab-sebab yang membuat seseorang dicintai oleh Allah SWT?

Dikutip Dicintai.com dari berbagai sumber berikut adalah 10 sebab seorang umat dicintai oleh Allah SWT.

Baca Juga: 5 Manfaat dan Keutamaan Yakin Bahwa Allah Jika Memberikan Rezeki Tidak Akan Tertukar, Percayalah Agar Tenang

1. Taqwa

Taqwa adalah salah satu konsep penting dalam Islam yang berarti takut kepada Allah SWT dan melakukan segala perintah-Nya serta menjauhi segala larangan-Nya.

Taqwa adalah kunci utama untuk mendapatkan kecintaan dari Allah SWT.

2. Beribadah dengan ikhlas

Allah SWT mencintai hamba-Nya yang beribadah dengan ikhlas, yaitu dengan niat yang tulus untuk mendekatkan diri kepada-Nya.

Beribadah dengan ikhlas juga berarti melakukan segala perintah-Nya tanpa mengharapkan apapun selain ridha-Nya.

Baca Juga: 5 Tips dan Trik Agar Sholat Anda Khusyuk dan Tidak Terburu-buru Sehingga Ibadah dan Pahala Menjadi Sempurna

3. Berbuat kebaikan

Allah SWT mencintai hamba-Nya yang senantiasa berbuat kebaikan kepada sesama makhluk-Nya.

Baik itu dengan memberi sedekah, membantu orang lain dalam kesulitan, atau melakukan tindakan-tindakan kebaikan lainnya.

Halaman:

Editor: Dendy Setiawan

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X